Semua Tentang Kingdom Hearts III
Temukan Info Terkini Seputar Game Kingdom Hearts III
Setelah menanti sekian lama, akhirnya game Kingdom Hearts III / KH III akan segera release pada 29 Januari 2019 untuk console PS4 dan Xbox One. Game JRPG ini akan kembali menghadirkan Sora, Donald Duck, Goofy, dan kawan-kawan dalam petualangan mereka menghadapi Organization XIII dan serangan para Heartless.
Dalam artikel ini, kita akan mengupas tuntas segala informasi penting seputar game Kingdom Hearts III yang telah terungkap sampai saat ini.
Daftar isi
- Game Kingdom Hearts III itu bercerita tentang apa sih?
- Apakah saya bisa langsung memainkan game Kingdom Hearts III, tanpa harus memainkan seri sebelumnya terlebih dahulu?
- Di manakah posisi KH III secara kronologis?
- Apa yang baru di Kingdom Hearts III?
- Dunia apa saja yang akan muncul?
- Key Blade apa saja yang akan muncul?
- Bagaimana cara untuk memainkan seri-seri sebelumnya?
- Game Kingdom Hearts III akan muncul kapan dan di console apa?
Game Kingdom Hearts III itu bercerita tentang apa sih?
Diciptakan oleh Tetsuya Nomura, game Kingdom Hearts III menggabungkan berbagai karakter dan dunia dari Disney dan Square Enix (khususnya seri Final Fantasy). Dimulai pada tahun 2002 di PlayStation 2, Kingdom Hearts memulai kisahnya dengan menceritakan petualangan Sora dan kawan-kawan melintasi multiverse dan bertemu dengan berbagai karakter ikonik mulai dari Elsa, Aladdin, Mulan, Hercules, Squal Leonhart, sampai Sepiroth.
Dalam Kingdom Hearts III ini, Sora akan kembali berpetualang bersama para karakter Disney dengan gaya permainan Action JRPG yang cepat dan seru. Kingdom Hearts III akan hadir melanjutkan kisah utama perjalanan Sora di mana dia akan kembali menjelajahi berbagai dunia dan bertemu dengan banyak karakter baru dan lama. Game Kingdom Hearts III juga akan memperkenalkan sistem pertarungan yang lebih dalam, dan bebas yang dijamin akan memberi kamu aksi yang tidak terlupakan.
Apakah saya bisa langsung memainkan game Kingdom Hearts III, tanpa harus memainkan seri sebelumnya terlebih dahulu?
Jawabannya “Ya bisa”. Game Kingdom Hearts III akan memberikan berbagai penjelasan penting mengenai cerita sebelumnya yang akan membuat para pendatang baru di seri ini bisa memperoleh gambaran utuh tentang berbagai event kunci pada seri sebelumnya.
Di manakah posisi KH III secara kronologis?
Dengan berbagai release dan spin off selama lebih dari 15 tahun belakangan, Kingdon Hearts III sebenarnya hadir sebagai seri dengan kisah terbaru dan terakhir dari seluruh kisah dalam seri Kingdom Hearts. Berikut urutan rentang waktu kisah dalam Kingdom Hearts secara kronologis :
- Kingdom Hearts: Union X [Cross]
- Kingdom Hearts: Birth By Sleep
- Kingdom Hearts 1.5 (Final Mix)
- Kingdom Hearts: 358/2 Days
- Kingdom Hearts: Chain of Memories
- Kingdom Hearts 2.5 (Final Mix)
- Kingdom Hearts Re:Coded
- Kingdom Hearts: Dream Drop Distance
- Kingdom Hearts III
Apa yang baru di Kingdom Hearts III?
Secara gameplay, Kingdom Hearts III sangat mirip dengan Kingdom Hearts II tetapi dengan cakupan yang lebih besar, dunia yang lebih luas, dan tambahan 2 guest character sebagai anggota party, sehingga kini kamu bisa berpetualang dengan 5 anggota party sekaligus.
Sama seperti seri sebelumnya, kini Sora juga bisa memanggil rekan untuk melakukan gerakan khusus dan serangan kombinasi. Sora juga dapat melakukan summon untuk memanggil karakter terkenal Disney seperti Ralph dari Wreck it Ralph atau Ariel dari Little Mermaid.
Tetapi salah satu fitur baru yang keren dalam Kingdom Hearts III adalag kemampuan sora untuk melakukan Attraction Flow, di mana dia akan memanggil kendaraan dari atraksi terkenal Disneyland seperti Splash Mountain atau gelas teh dari atraksi Mad Tea Party. Dengan berbagai kendaraan ini, Sora bisa menghasilkan damage besar secara cepat pada lawan. Selain itu Kingdom Hearts III juga menambahkan berbagai transformasi Keyblade yang memungkinkan kamu untuk mengeluarkan gerakan khusus dari setiap Keyblade yang kamu dapatkan.
Dunia apa saja yang akan muncul?
Salah satu keunikan Kingdom Hearts adalah kehadiran dunia yang berbeda antara satu sama lain. Dan meskipun belum ada informasi lengkap tentang dunia apa saja yang akan hadir di seri kali ini, tetapi kita sudah tahu bahwa dunia berikut pasti akan hadir
- Kingdom of Corona (Tangled)
- Olympus Coliseum (Hercules)
- San Fransokyo (Big Hero 6)
- Monstropolis (Monsters Inc.)
- Toy Box (Toy Story)
- Arendalle (Frozen)
- The Caribbean (Pirates of the Caribbean 3)
- Hundred Acre Wood (Winnie the Pooh)
- Twilight Town (Kingdom Hearts)
Key Blade apa saja yang akan muncul?
Selain menghadirkan berbagai dunia dari seri Disney yang fantastis, game Kingdom Hearts III juga akan menghadirkan berbagai Key Bladde dengan tema unik. Berikut adalah kumpulan Key Blade yang telah kami ketahui sampai saat ini
Bagaimana cara untuk memainkan seri-seri sebelumnya?
Tenang, Square Enix sudah menyiapkan Kingdom Hearts 1.5 + 2.5 Remix edition dan Kingdom Hearts HD 2.8Final Chapter Prologue untuk PS4 bagi kamu yang ingin mengikuti kisah utama dari seri Kingdom Hearts. Di dalamnya, kamu akan mendapatkan Final Mix dari Kingdom Hearts I dan II, versi remasters dari Birth By Sleep, Chain of Memories, Dream Drop Distances, dan Recoded–ReMIX, serta episode Kingdom Hearts 0.2 Birth by Sleep – A fragmentary passage. Game tersebut bisa kamu beli secara digital langsung dari PlayStation Store menggunakan PSN Card
Game Kingdom Hearts III akan muncul kapan dan di console apa?
Di luar Jepang, Kingdom Hearts III akan release secara resmi pada 29 Januari 2019. Untuk wilayah Indonesia versi fisik nya dapat hadir dengan selisih waktu 1-2 hari kemudian.
Game ini akan hadir secara fisik dan digital pada PlayStation 4 dan Xbox One. Kemungkinan besar game ini juga akan hadir juga untuk versi Nintendo Switch tetapi kami belum mendapatkan info resmi untuk hal ini. Untuk versi PC… Yah, banyak-banyak berdoa saja ya guys.
Ayo dapatkan Game Kingdom Hearts III sekarang juga :
- Versi digital PS4 – PlayStation Store dapat dibeli di sini menggunakan PSN Card
- Versi digital XBOX One – XBOX Store dapat dibeli di sini menggunakan XBOX Live Card
- Versi fisik PS4 dapat dibeli di sini